Langsa, 21 April 2025– Dinas Kesehatan Kota Langsa melalui Bidang Sumber Daya Kesehatan (SDK) melaksanakan evaluasi terhadap pelaksanaan Rencana Tindak Lanjut (RTL) pasca pelatihan kompetensi dasar kader bagi tenaga kesehatan (nakes) yang telah diselenggarakan sepanjang tahun 2024 di seluruh UPTD Puskesmas di wilayah Kota Langsa.
Kegiatan evaluasi ini berlangsung pada Senin, 21 April 2025, dan dipusatkan di UPTD Puskesmas Langsa Barat. Tim dari Dinas Kesehatan Kota Langsa yang terdiri dari penanggung jawab pelatihan dan tim promosi kesehatan hadir langsung untuk melakukan pemantauan implementasi RTL yang telah disusun oleh para nakes usai mengikuti pelatihan.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Langsa, dr. Muhammad Yusuf Akbar, MKM, melalui perwakilan Bidang SDK, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk melihat sejauh mana pelatihan tersebut memberi dampak nyata terhadap peningkatan kompetensi dan kinerja tenaga kesehatan di lapangan.
“Evaluasi ini penting dilakukan agar kami bisa memastikan bahwa pelatihan yang diberikan tidak hanya berhenti di ruang kelas, tapi benar-benar diterapkan dalam praktik sehari-hari oleh para tenaga kesehatan,” ujar perwakilan Bidang SDK di sela kegiatan.
Pelatihan kompetensi dasar kader yang dilaksanakan sebelumnya difokuskan pada peningkatan kapasitas nakes dalam membina kader kesehatan di wilayah kerja masing-masing, dengan harapan tercipta sinergi antara fasilitas kesehatan dan masyarakat dalam pelayanan promotif dan preventif.
Melalui evaluasi ini, Dinas Kesehatan Kota Langsa juga ingin menegaskan komitmennya dalam membangun mutu SDM kesehatan yang berkompetensi dan berbasis kinerja, sejalan dengan arah kebijakan nasional bidang kesehatan.
“Ke depan, hasil evaluasi ini akan menjadi dasar perbaikan program pelatihan dan pendampingan kader, serta bahan pertimbangan dalam penyusunan kebijakan penguatan SDMK di Kota Langsa,” tambahnya.
Kegiatan serupa akan dilanjutkan secara bertahap ke seluruh UPTD Puskesmas di Kota Langsa.
#MutuSDMK
#SDMKBerkompetensi
#SDMKBerbasisKinerja