Langsa, 2 Mei 2025 — Dinas Kesehatan Kota Langsa melalui Plt. Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan, dr. Mahlidayani, yang diwakili oleh Tim Kerja Pelayanan Kesehatan Rujukan, melakukan pendampingan kegiatan visitasi lapangan pelayanan Laboratorium Kateterisasi Jantung (Cath Lab) di RSUD Langsa. Kegiatan visitasi ini dilaksanakan oleh Tim Dinas Kesehatan Provinsi Aceh yang dipimpin oleh dr. Rais Husni Mubarak bersama Konsultan Cath Lab, dr. M. Diah, Sp.PD., KKV., FCIC., FINASIM.
Visitasi yang berlangsung pada Jumat, 2 Mei 2025 tersebut menjadi bagian penting dari proses verifikasi dan validasi kesiapan pelayanan Cath Lab di RSUD Langsa. Kegiatan ini juga menjadi salah satu syarat utama untuk memperoleh rekomendasi resmi dari Dinas Kesehatan Provinsi guna operasionalisasi pelayanan jantung intervensi di rumah sakit tersebut.
Dalam kegiatan ini, tim visitasi meninjau langsung sarana, prasarana, serta sumber daya manusia yang tersedia di fasilitas Cath Lab. Selain itu, dilakukan juga evaluasi terhadap kesiapan prosedur pelayanan, alur rujukan, serta sistem pendukung lainnya demi menjamin mutu dan keselamatan pasien.
Pelayanan Cath Lab di RSUD Langsa diharapkan menjadi pusat rujukan utama pelayanan jantung intervensi bagi masyarakat Aceh wilayah timur. Langkah ini merupakan bagian dari upaya strategis untuk memperluas akses layanan kesehatan jantung yang berkualitas dan terjangkau.
“Kami berharap pelayanan Cath Lab ini nantinya menjadi salah satu layanan unggulan RSUD Langsa sekaligus pusat rujukan regional yang dapat menekan angka kesakitan dan kematian akibat penyakit jantung,” dr. Mahlidayani
Dinas Kesehatan Kota Langsa menyatakan komitmennya untuk terus mendukung pengembangan layanan spesialistik di daerah dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat secara menyeluruh.